Gara-gara “ditolak” sama Executive Lounge Garuda Frequent Flyer (GFF), akhirnya saya tau kalau ternyata BRI memiliki Executive Lounge sendiri di Terminal 2 E/F Soekarno Hatta, hehehe… Awalnya saya berniat untuk masuk Executive Lounge GFF, iseng nanya apa bisa masuk menggunakan Kartu Kredit yang saya punya, ternyata ditolak semua karena belum ada kerjasama. :hammer: Nah, dari petugas itu saya diberitau kalau untuk bank BRI ternyata memiliki Executive Lounge sendiri. Langsung aja deh ngacir ke sana, ke BRI Transfer Lounge. π
Nama lounge milik BRI ini adalah BRI Transfer Lounge. Karena memang khusus nasabah BRI, tidak bercampur dengan nasabah bank-bank lain,Β jadi kondisi lounge tidak terlalu ramai. Kartu yang bisa diterima di sini kalau ga salah adalah Kartu Kredit BRI Platinum, Prioritas, Corporate atau Business Card. Lagi-lagi makasih deh untuk kantor dan BRI yang punya kerjasama. π
Kalau dibanding dengan De Green executive lounge yang saya tulis di post sini, fasilitas yang ditawarkan jauh lebih OK di sini, terutama dari segi pilihan makanan dan camilan serta kenyamanan sofanya. Makanan berat ada nasi goreng dan nasi putih dengan beberapa pilihan lauk. oh ya, ada siomay juga. π Kalau untuk minuman mah standar seperti kopi-kopian, teh, minuman bersoda, dsb.
Yang bagus di sini juga selain interior ruangan yang keliatan baru, kursi yang sangat nyaman, koneksi Wifi yang OK, ada juga toilet di dalem lingkungan lounge. Jadi, kita tidak perlu keluar lounge apabila butuh ke toilet. Toiletnya pun bersih banget! π Fasilitas lain seperti smoking room, TV dsb sama seperti yang lain kali ya. Oh ya, satu lagi yang cukup memanjakan pengunjung adalah adanya colokan listrik yang terletak di bagian bawah masing-masing sofa. Overall, executive lounge ini rekomended banget lah! π
Update Juli 2017
Mulai pertengahan 2017, BRI Transfer Lounge ini berubah menjadi airport lounge untuk umum, tidak lagi ekslusif pemegang kartu kredit BRI. Embel-embel “BRI” di depan namanya pun sudah dilepas.Β Pengalaman saya terakhir masuk ke Transfer Lounge ini tetap menggunakan kartu kredit korporat BRI, namun tidak free alias harus tukar poin sebanyak 20 poin. π
Saya sih merasakan ada sedikit perbedaan dari transfer lounge ini. Dibanding kondisi sebelumnya, kualitas dan pilihan makanannya yang sekarang kok agak terbatas yaa.. Hehehe… π Tapi masih cukup nyaman kok untuk menunggu penerbangan. Β π
Kalau pke BRI Touch bs ga ya?
Sekarang lounge ini sudah bukan lounge khusus BRI, tapi untuk umum. Masuknya dengan menggunakan potong poin. Terakhir saya menggunakan Business Card BRI, potong poin sebesar 20 poin. Coba saja kalau BRI Touch. π
Selama ini kami merasakan BRI Transfer Lounge di Terminal 2E/2F memberikan service yg sangat ramah dan baik.
Bulan lalu kami tiba di BRI Transfer Lounge 2 jam sebelum Batik Air Departure ke Singapore. Ibu Nova (petugas BRI Transfer Lounge) memberikan Boarding Pass dan Passport kpd kami setelah Last Call dari Batik Air. Kami menemukan tidak ada tanda terima bagasi kami dari Batik Air.
Ibu Nova tidak tahu kami telah menyerahkan 2 bagasi kpd BRI Transfer Lounge, dan cepat2 mengambil bagasi kami dari BRI Transfer Lounge utk check in ke Batik Air.
Setelah kami memperoleh tanda terima bagasi dari Batik Air, kami harus lari-lari menuju ke Gate E yang cukup jauh utk Boarding. Saat itu kami tidak complain kpd pimpinan BRI Transfer Lounge.
Feb/16/2017 kami tiba di BRI Transfer Lounge 2.5 jam sebelum Batik Air Departure ke Singapore. Penuh sesak di BRI Transfer Lounge Domestik dan International, tidak ada tempat duduk. Kami menunggu 1 jam tidak menerima Boarding Pass dan Passport kami dari petugas BRI Transfer Lounge.
Kami check ke Reception BRI Transfer Lounge. Kami sangat terkejut melihat bagasi kami masih disamping pintu masuk BRI Transfer Lounge.
Setelah kami complain, sekitar 10 menit kemudian Ibu Nova (petugas dari BRI Transfer Lounge) baru pergi check in ke Batik Air.
Ibu Nova mengatakan 2.5 jam sebelum Departure Batik Air belum menerima check in.
Setiap penerbangan menerima check in 3 jam sebelum Departure. Ibu Nova menolak kami mengajak Ibu Nova ke Batik Air utk membuktikan 3 jam sebelum departure Batik Ait telah menerima check in.
Kami sangat kecewa dgn service Ibu Nova dan tidak mau mengakui kesalahan.
Kami harap Pimpinan Bank BRI, dan Pimpinan BRI Transfer Lounge harus memperbaiki service agar penumpang tidak ketinggalan pesawat atau ketinggalan bagasi.
Kami usul para pengguna BRI Transfer Lounge di Terminal 2E/2F harus mengawasi apakah petugas BRI Transfer Lounge segera membawa bagasi pergi check in ketika anda menyerahkan Passport, ticket dan bagasi kpd Reception BRI Transfer Lounge, agar tidak anda ketinggalan pesawat atau ketinggalan bagasi.
Wahh… Pak/Bu, terima kasih sharingnya di sini. Semoga ada pihak BRI Transfer Lounge yang baca permasalahan ini ya, biar jadi bahan perbaikan ke depannya.
Atau kalau mau, mungkin bisa langsung disampaikan ke pihak BRI Transfer Lounge nih, bisa lewat akun FB / Twitter mereka tuh (via BRI). π
terima kasih banyak untuk sharingnya ya. π
God Bless! π
interiornya bagus banget yaaah… sayang aku pengguna CC BCA.. gak bisa masuk sini deh
Goiq recently posted.. Serunya Nobar IMB Bareng 100 Blogger
sejauh pengalaman saya berada di airport lounge beberapa kali, punya BRI ini yang paling OK mas. π saya bisa masuk jg karena punya CC Corporate BRI, dikasi kantor sih, jadi nasabah BRI deh. hehehe…