Terimakasih kepada (alm) Tiger Mandala yang sukses me-reschedule plus reroute penerbangan saya untuk Jakarta – Kuala Lumpur. Gara-gara jadwal penerbangan jadi acak-acakan dan gak nyaman, saya jadi kepikiran untuk mampir ke Singapura di 2 hari terakhir dari trip 4 hari saya kali ini. Dengan begitu saya jadi ada pengalaman merasakan perjalanan darat (baca : menggunakan bus dari Kuala Lumpur ke Singapura). Everything happens for a reason lah ya.. 😀

Awalnya pengen book kereta yang modelnya tidak menggunakan kursi tapi kasur gitu… tapi eh tapi, pas saya mau book, kereta model begituan sudah sold-out! :hammer: OK, tidak ada kereta, bis pun masih bisa jadi pilihan. Syukurlah, tiket bus Kuala Lumpur ke Singapura bisa dibeli secara online. Saya book di BusOnlineTicket.com . Ternyata pilihan bus KL-Singapura ini banyak banget! Mulai dari brand si bus, pilihan jam keberangkatan juga banyak, nyaris setiap jam ada. Pilihan beberapa fasilitas pun tersedia juga seperti Wifi, colokan atau Personal TV. 😀 Pada web juga terdapat beberapa gambar kondisi si bus, dari luar sampai gambaran kursi bus seperti apa. Kita juga bisa milih seat number juga lho.. 🙂

print konfirmasi tiket

Print Konfirmasi – Tiket Resmi – Loket Bus di Terminal Puduraya, Kuala Lumpur

Akhirnya pilihan saya jatuh ke bus Billion Star Ekspres dengan rute keberangkatan dari Terminal Puduraya, Kuala Lumpur ke perhentian terakhir di Golden Mile Complex, Singapura. Tarifnya 35 SGD per orang sekali jalan.  Perjalanan Kuala Lumpur ke Singapura kurang lebih ditempuh selama 6 jam. Saya sengaja memilih jam keberangkatan jam 23.30 dengan harapan sampai di Singapura bukan tengah malam buta… * meskipun pada realisasinya sampai Singapura juga jam 6an pagi, dan kondisinya juga masih gelapp :)) *

Ada sedikit kejadian kurang mengenakkan yang terjadi pada kami malam itu. Dimulai dari bus yang datang terlambat sehingga berangkatnya agak telat, ada juga beberapa kejadian seperti 1 seat number dimiliki 2 orang :hammer: Kejadian tsb untungnya tidak menimpa kami, tapi menimpa 1 rombongan keluarga. Suasana sempat panas dan bertensi tinggi malam itu, tapi untungnya si petugas masih cukup bisa menguasai keadaan. Kalau ga salah mengartikan sih kesalahannya ada di penumpang yang entah beli tiket di mana. Saya yang beli online masih bisa bernapas lega karena dianggap membeli lewat jalur yang bener.

terminal pudu central

Terminal Puduraya, Kuala Lumpur

Bus kami berangkat sekitar 00.00, mundur nyaris setengah jam dari jadwal semula. Ini pertama kalinya saya melakukan perjalanan berpindah negara menggunakan jalur darat, menggunakan transportasi umum pula. Yang perlu dipertimbangkan adalah, si bus akan banyak berhenti. Dalam hitungan saya, paling tidak berhenti 2x pada tengah malam untuk mengurus cap paspor di imigrasi, yaitu di imigrasi Malaysia (keluar), trus sekitar 1 jam kemudian berhenti lagi di imigrasi Singapura (masuk). Hal ini yang sepertinya jadi bikin kurang nyaman ya, tidur jadi gak bisa puas karena jalan sebentar harus bangun lagi, tidur lagi sebentar, bangun lagi. :hammer:

Dengan kondisi mata masih sepet dan masih ngantuk, jam 6an pagi sampailah kami di Singapura. Hello Singapore!

Update 2017

Di tahun 2016, terdapat perubahan fungsi terminal Pudu Raya (Pudu Sentral). Dari yang awalnya melayani nyaris semua rute dari dan ke Kuala Lumpur, di tahun 2016 terminal Pudu Sentral hanya melayani ke beberapa rute saja seperti Genting, Seremban, Sabak Berenam (Kuala Selangor) atau Tanjung Malik. Nah, untuk rute dari atau ke Singapura menggunakan Terminal Bersepadu Selatan (TBS), Kuala Lumpur. Jadi, jangan khawatir pada saat memesan tiket bus bisa pilih keberangkatan dari TBS (Terminal Bersepadu Selatan), Berjaya Times Square, atau lainnya. 🙂

What to do
Beberapa tahapan yang perlu diperhatikan pada saat membeli tiket bus online ini sbb :

  • pesan dan booking tiket bus via online
  • bayar menggunakan kartu kredit untuk langsung mengkonfirmasi pemesanan tiket
  • bukti pembelian tiket akan dikirimkan ke email, jangan lupa di-print
  • pada email dan bukti pembelian akan tertera keterangan counter xx
  • counter xx tersebut menunjukkan nomor counter / loket dari agen bis yg kita pilih, di mana kita HARUS menukarkan print bukti pembelian tiket dengan tiket benerannya (tiket aseli)
  • pada tiket aseli akan tertulis di platform mana nantinya bis kita tersedia
  • jalan ke platform yang cocok, dan tunggu deh bus datang