Pada post kali ini saya akan memberikan sedikit tips dari pandangan dan pengalaman seorang nyubitol dalam urusan naik gunung, khususnya saat mendaki gunung Gede. Meskipun ini bukan pengalaman pertama kali saya trekking, tapi untuk naik gunung memang butuh persiapan khusus, terutama mental, di samping persiapan fisik dan barang-barang yang penting untuk dibawa. Jadi, jangan terkecoh dengan film “5 CM” yang naik gunung sepertinya bisa dilakukan dengan persiapan minim dan serba dadakan. hahaha… :))

Membawa barang-barang wajib, sudah pasti lah ya, untuk “bertahan hidup”. Barang-barang pribadi misal baju hangat / jaket, sleeping bag, matras, sarung tangan, jas hujan, hingga air minum dan ransum / makanan sudah pasti HARUS dibawa. Bawa lah secukupnya, sewajarnya, karena pertimbangan space dan berat bawaan nantinya. Selain barang pribadi, barang kelompok tentu ada juga seperti tenda misalnya. Terimakasih buat yang space backpack nya cukup besar hingga  muat dimasukin tenda. 🙂

alun-alun-Surya-Kencana-1

Alun-alun Surya Kencana – Gunung Gede #1

Yang jelas, namanya naik gunung, treking berkilo-kilo meter jaraknya, sudah pastinya adanya capek, capek dan capek, apalagi kalau beban bawaan cukup berat *kecuali mau menggunakan jasa porter untuk ngangkatin tas backpack kita* 😀 Nah, menurut saya sih di sini bukan hanya fisik yang prima yang dibutuhkan, melainkan juga mental positif. Kalau yang ada di pikiran cuma capek, jauh, berat, lemes, dijamin perjalanan jadi berasa jauh lebih berat. 😀

Maka dari itu, saat kita sedang treking berjalan naik, dan kalau kita berpapasan dengan rombongan yang sedang “turun gunung”, ga perlu nanya-nanya “Masih jauh ga?” Kalau orang yang ditanya mau “membantu” pasti akan menjawab “tinggal sebentar lagi, dikit lagi, semangat ya!”. Kurang lebih begitu.. Lah kalau yang ditanya orangnya terlalu “jujur” dijawab “wah, masih jauh banget, sudah jalan turun dari 3 jam tadi” adanya malah tambah setres bin capek! :))

Pada saat saya dan rombongan baru mulai treking sekian menit untuk masuk hutan, masih berjalan di tengah-tengah pematang sawah, sudah ada kejadian seorang mas-mas jatuh (nyaris) pingsan di depan persis rombongan kami yang berjalan di belakangnya. Apa ga bikin mental down tuh, hahaha… intinya sih tetep berpikir “positif” 🙂

Hutan-Gunung-Gede

Hutan perjalanan mendaki Gunung Gede 🙂

trek gunung gede

Salah satu trek pendakian yang tergolong paling lumayan nih… 😀

alun-alun-Surya-Kencana-2

Alun-alun Surya Kencana – Gunung Gede #2

alun-alun-Surya-Kencana-3

Bumi Perkemahan pada Alun-alun Surya Kencana – Gunung Gede

Puncak-Gunung-Gede

Puncak Gunung Gede #1

Puncak-Gunung-Gede-2

Puncak Gunung Gede #2

Kalau dari pengalaman saya pribadi kemarin, hambatan utama bukan masalah capek fisik dan beratnya beban bawaan, tapi lebih karena kram pada paha kaki. :hammer: Yang membuat saya harus berjalan lebih pelan dan ekstra hati-hati mengatur ritme kaki supaya otot pada paha tidak kram *beda dengan keseleo ya* Begitu kambuh dikit, langsung olesin pake counterpain. Untung cuma kejadian pada saat perjalanan naik saja, pada saat perjalanan turun tidak menemui kendala fisik yang berarti kecuali kondisi cuaca yang nyaris hujan deras sepanjang perjalanan selepas dari puncak hingga di bawah.

Kami turun dari puncak Gunung Gede sekitar pukul 11.00 siang, dan karena ada sedikit insiden keselo pada kaki yang menimpa salah 1 temen di rombongan, otomatis perjalanan jadi lebih lambat, ditambah hujan deras dan kondisi jalanan menjadi lebih licin. Saat langit sudah mulai gelap, otomatis tidak ada sumber cahaya di tengah hutan, jadi satu-satunya harapan ya menggunakan senter. menurut saya sih lebih baik membawa senter yang menggunakan LED Putih, daripada senter warna kuning biasa gitu. Malah waktu itu, saya sempet meminjamkan hp saya untuk digunakan sebagai sumber penerangan gara-gara senter yang dibawa seorang temen jarak pandang cuma 1 meter doang. hahaha…. Di sini lah, gunanya senter yang bener-bener terang! 😀

Kandang-Badak

Istirahat sejenak – Kandang Badak

masak-masak

Masak masak.. Masterchef aja kalah ini! :))

lesson-learned

adalah kesalahan becek-becekan menggunakan kaos kaki PUTIH! xD

OK, mungkin itu sedikit tips dari seorang nyubitol, semoga bermanfaat, bukannya malah menakut-nakuti untuk naik gunung. hehehe… Dan jangan lupa, jangan pernah meninggalkan apapun di sepanjang perjalanan, kecuali meninggalkan jejak.. 😀

PS : Thank to Tommy untuk beberapa foto di atas 😉